Kemenag Paser

Maklumat Pelayanan Kemenag Paser Tahun 2023

Siap Jadi Role Model Moderat di Masyarakat, 3 ASN Ikuti Diklat Moderasi Beragama

Gambar : Dari kiri ke kanan. Hj. Aluh Fatmawati, S.Pd.I. (Guru Ahli Pertama bid. Bahasa Arab MTsN 2 Paser), H. Muh. Iqbal, S.E. (Kaur TU MTsN 2 Paser), dan Hasan Fauzi, S.Ag. (Kepala KUA Kec. Tanah Grogot)
Gambar : Dari kiri ke kanan. Hj. Aluh Fatmawati, S.Pd.I. (Guru Ahli Pertama bid. Bahasa Arab MTsN 2 Paser), H. Muh. Iqbal, S.E. (Kaur TU MTsN 2 Paser), dan Hasan Fauzi, S.Ag. (Kepala KUA Kec. Tanah Grogot)

Paser (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Paser menerima undangan pemanggilan peserta pelatihan dari Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Banjarmasin pada Jumat (31/03) lalu. Kegiatan tersebut berlangsung pada tanggal 10 – 15 April 2023 bertempat di Banjarbaru.

Terdapat tiga orang Aparatur Sipil Negara di lingkungan Kantor Kemenag Kab. Paser yang mengikuti pendidikan dan pelatihan (diklat). Yang masing-masing bekerja di Kantor Urusan Agama (KUA) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri.

Saat di konfirmasi, Kepala KUA Kec. Tanah Grogot Hasan Fauzi, S.Ag mengikuti diklat tergabung pada Pelatihan Penggerak Penguatan Moderasi Beragama Bagi Tenaga Keagamaan Angkatan III.

“Kami dari Paser sebanyak tiga orang mengikuti diklat ini untuk meningkatkan kompetensi para ASN mengenai moderasi beragama dan menjadi moderat di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, Kepala Urusan Tata Usaha MTs Negeri 2 Paser H. Muh. Iqbal, S.E. menjadi peserta pada Tenaga Keagamaan Angkatan IV dan Guru Ahli Pertama bidang Studi Bahasa Arab MTs Negeri 2 Paser Hj. Aluh Fatmawati, S.Pd.I. tergabung diklat bagi Guru Bahasa Arab MTs. (agy)

Tim Humas Kemenag Paser

Tim Humas Kemenag Paser